8 Makanan Enak Ini Berbahaya Bagi Tubuh Tanpa Anda Sadari
Bisa dibayangkan jika anda tidak makan sehari saja, badan rasanya lemas dan kepala serasa pusing. Oleh karena itu makanan merupakan kebutuhan dasar manusia yang harus terpenuhi. Tanpa makanan manusia tidak akan dapat memperoleh energi. Untuk itu diperlukan makanan agar tubuh selalu vit dan berenergi, tentu saja makanan tersebut harus sehat dan juga higienis.
Namun kini, banyak sekali berbagai macam jenis makanan tidak sehat yang ditawarkan dalam bentuk rasa dan kemasan yang menarik. Sehingga orang awam tergiur akan kemasan yang bagus dan rasa yang enak itu. Padahal belum tentu makanan dengan rasa yang lezat adalah makanan yang sehat.
Akan tetapi nyatanya, masih banyak diantara kita yang sering mengkonsumsi makanan-makanan tidak sehat tersebut. Karena faktor sudah terbiasa atau faktor ketidaktahuan. Nah, pada kesempatan kali ini saya mencoba membagikan informasi seperti apa makanan berbahaya , apa saja bahayanya untuk tubuh jika dikonsumsi setiap hari.
Berikut makanan berbahaya bagi tubuh tanpa anda sadari.
1. Mie Instan
Makanan yang satu itu memang telah menjadi makanan favorit bagi orang indonesia bahkan seluruh dunia menyukainya. Selain rasanya yang gurih, makanan ini memang sangat pas jika tidak ada menu pilihan lain yang bisa dimakan. Apalagi kalau keadaan sedang darurat, seperti tanggal tua atau malas berbelanja. Tapi apakah anda tahu, mie instan memiliki zat kimia berbahaya, salah satunya adalah Proplene Glycol, Zat ini menjadi pemicu kerusakan pada hati. Selain Proplene Glycol , mie instan juga mengandung zat lilin, zat ini sangat sukar dicerna oleh lambung, ketika zat ini terus dibiarkan dalam lambung maka tubuh anda tidak akan dapat menyerap nutrisi dengan sempurna. Hal ini juga menjadi penyebab sel kanker.
2. Soft Drink
Banyak orang, terutama para anak-anak dan remaja suka minum-minuman ringan kemasan, baik itu bersoda maupun berbagai rasa buah. Rasanya yang manis membuat semua orang gemar meminumnya, apalagi dalam keadaan dingin sangat segar terasa ditenggorokan. Namun apa anda tahu bahaya yang mengancam jika minuman itu terus-terusan di konsumsi?
menurut penelitian, jika anda meminum satu kaleng minuman soda perhari bisa meningkatkan resiko penyakit diabetes dan stroke. Kadar fruktosa yang tinggi didalam minuman ringan dapat menyebabkan tekanan darah, berakibat pada jantung menjadi seperti terbakar. Minuman ringan juga dapat mengakibatkan kolestrol bahkan tumor karena peradangan akibat Aspartam atau pengganti gula yang terlalu tinggi kadarnya.
3. Gorengan
Boleh-boleh saja anda memakan makanan yang satu ini, tapi harus anda ingat. Gorengan merupakan makanan penyebab utama kolestrol dan terkanan darah tinggi. Tidak hanya itu, bahaya lain mengancam jika anda tidak teliti ketika anda membelinya. Tersebar diberbagai pemberitaan, kini pedagang nakal makin nekat memasukan plastik kedalam minyak, tujuannya adalah agar gorengan menjadi lebih menarik jika dilihat dan lebih renyah jika dimakan. Hal ini tentu sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh, mengingat plastik tidak dapat terurai dalam proses apapun. Belum lagi kandungan borax didalamnya, jika anda mengkonsumsi secara terus-menerus bukan hanya penyakit kronis pencernaan saja yang akan anda dapatkan, namun juga sel kanker akan siap menggerogoti tubuh anda. Maka sebaiknya anda lebih bijak dalam memilih gorengan sehat yang layak dikonsumsi.
4. Makanan Bersantan
Sama seperti gorengan, jika anda memakannya secara berlebihan, maka bersiaplah kolestrol jahat akan segera menghampiri anda. Santan memiliki lemak jenuh yang berakibat pada penyakit jantung serta menyebabkan kolesterol meningkat. Lebih baik anda memakannya sesuai porsi yang di tentukan, jika anda tidak tahu seperti apa porsi yang dibutuhkan, silahkan anda berkonsultasi kepada dokter kesehatan kepercayaan anda.
5. Saus Sambal
Tidak mantap rasanya makan bakso atau mie ayam kalau tidak ada saus dan sambal. Warna merah cerah,serta rasa pedasnya yang segar membuat makan menjadi berselera. Tetapi dibalik nikmatnya saus sambal, pernahkah anda bayangkan kalau saus sambal yang ada nikmati setiap hari itu menggunakan cabai dan tomat busuk?. Hmm.. sudah pasti anda tidak akan mau lagi mencoba apalagi mengkonsumsi nya setiap hari.
Demi keuntungan maksimal, inilah yang dilakukan sebagian besar produsen penghasil saus sambal, mereka mencampurkan cabai tomat segar dengan yang busuk,belum lagi zat pewarna berbahaya agar warna saus sambal semakin menggoda. Yah, memang inilah faktanya, untuk itu anda harus lebih berhati-hati dalam memilih saus sambal kemasan. Pilihlah saus sambal kemasan yang memang sudah direkomendasikan oleh badan pengawas makanan. Namun alangkah baiknya jika anda membuat saus sambal sendiri dirumah, memang sedikit merepotkan akan tetapi jauh lebih aman jika dibandingkan membeli produk olahan pabrik.
6. Makanan yang dipanaskan berulang kali
Kebiasaan ini sering kita lakukan ketika makanan yang kita masak belum habis dimakan, terutama pada menu sayuran berkuah. Saat anda memilih memanaskan kembali, makanan tersebut justru melepaskan kandungan gizi yang ada didalamnya, seperti protein, kabohidrat dan sebagainya. Lebih berbahaya lagi kalau anda memanaskan bayam berulang kali, karena zat besi yang terkandung pada bayam akan berubah menjadi nitrit yang memicu pertumbuhan sel kanker.
Bukan hanya makanan saja, ternyata memanaskan kembali air mineral itu berbahaya loh. Hal ini biasa terjadi ketika kita hendak memanaskan air matang untuk membuat teh atau kopi, padahal ini tidak boleh dilakukan mengingat jika kita memanaskan kembali air matang, justru kita sedang mengkonsentrasikan bahan-bahan kimia yang terkandung dalam air tersebut. Bukannya menyehatkan justru malah mengandung racun berbahaya ketika terkosentrasi. Berikut zat kimia yang terkandung dalam air mineral ketika sudah terkosentrasi.
1. Arsenik, zat kimia ini penyebab gangguan pada pencernaan dan penyakit pencernaan lainnya.
2. Nitrat, Sebenarnya zat ini dapat ditemukan dimana saja. Tanah, air dan udara pasti mengandung nitrat. Zat ini sekilas tidak berbahaya, dan memang dapat bercampur pada media apa saja. Namun ketika nitrat mencapai suhu mendidih, secara alami nitrat mengalami dikonversi menjadi nitrosamine. zat inilah penyebab berbagai macam penyakit seperti leukemia, limfoma non-Hodkin, kanker usus, kandung kemih, kanker ovarium, kanker perut, pancreas dan kanker tenggorokan.
3. Flouride, Menurut penelitian Universitas Hevard, kandungan Flouride banyak ditemukan di air mineral kemasan. Awalnya ini adalah isu miring sebuah persaingan perusahaan makanan dan minuman. Tetapi faktanya adalah, memang benar jika air minum mineral mengandung banyak Flouride. jurnal ilmu kesehatan dan lingkungan mempublikasi dan menyimpulkan bahwa flouride yang terkandung dalam air mineral pemicu IQ rendah dikalangan anak-anak.
7. Makanan siap saji dan makanan kaleng
Banyak restoran yang menyediakan makanan siap saji atau "fast food", seperti pizza, burger, roti dan lain sebagainya. Rasanya memang luar biasa enak dan bikin ketagihan, tapi sayang makanan terebut adalah makanan yang diberi awetan agar tidak cepat basi atau membusuk. Kalau anda sering memakan makanan awetan tersebut, tubuh anda bakalan terkena obesitas dan berkurangnya daya serap nutrisi pada lambung. Selain itu anda bisa terkena diabetes tingkat 2 bahkan gangguan hati. Sama demikian halnya dengan makanan kaleng, didalamnya terdapat banyak bahan pengawet, berbahaya jikalau anda sering mengkonsumsinya.
8. Makanan yang dibakar
Saat mendengar makanan yang dibakar, timbul perasaan lapar dan segera ingin menyantapnya. Keadaan makanan yang dibakar memang jauh lebih nikmat ketika disantap, terutama makanan berbahan dasar daging atau ikan. Namun beredar pernyataan kalau makanan yang dibakar adalah makanan yang berbahaya bagi tubuh? faktanya pernyataan tersebut memanglah benar. Coba anda perhatikan kulit luar pada daging saat dibakar, terdapat kerak hitam akibat dari pemanggangan yang terlalu lama dan panas. Kerak hitam itulah penyebab makanan berbahaya jika dikonsumsi. Kerak hitam pada daging yang dibakar mengandung dua jenis senyawa berbahaya pemicu kanker, yaitu idrokarbon polisiklik aromatic (PAH) dan amina heterosiklik (HCA).
Baiklah, Sekian artikel kesehatan tentang jenis makanan berbahaya bagi tubuh tanpa anda sadari. Memang pada dasarnya sangat sulit meninggalkan makanan-makanan enak yang telah saya sebutkan di atas, karena sudah menjadi kebiasaan sehari-hari. Akan tetapi jika dilihat dari bahaya yang akan ditimbulkan lebih baik jauhi makanan-makanan berbahaya tersebut, minimal mengurangi porsinya. Karena masih banyak alternatif lain yang bisa anda makan tanpa harus menerima resiko kesehatan seperti yang disebutkan diatas. Jangan sampai anda menyesal di kemudian hari, sayangi tubuh anda